selamat datang

Karena Semua Hal Perlu Dikomunikasikan :))

Kamis, 24 Maret 2011

Teknologi Komunikasi: Dampak Dan Kebijakannya*

oleh: Innas Rizky Afria

Sebelum membahas mengenai teknologi komunikasi, perlu kita mengetahui terlebih dahulu apa itu teknologi, komunikasi, dan teknologi komunikasi. Teknologi berasal dari bahasa Perancis la teknique yang dapat diartikan dengan semua proses yang dilaksanakan dalam upaya untuk mewujudkan sesuatu secara rasional.  Teknologi dalam arti ini dapat di ketahui melalui barang-barang, benda-benda atau alat-alat yang berhasil dibuat oleh manusia untk memudahkan realisasi hidupnya dalam dunia.
Komunikasi adalah upaya untuk mencapai kebersamaan juga untuk memperoleh pertukaran informasi diantara individu. Pengertian komunikasi berkembang sesuai dengan peradaban jaman.
Teknologi komunikasi merupakan peralatan perangkat keras (hardware) dalam sebuah struktur organisasi yang mengandung nilai-nilai sosial, yang memungkinkan setiap individu mengumpulkan, memproses, dan saling tukar menukar informasi dengan individu-individu lainnya.        
1.    Dampak Sosial Teknologi Komunikasi
Perkembangan teknologi komunikasi memiliki implikasi dalam kehidupan sosial manusia sebagai penggunanya. Selain memiliki tujuan posistif dalam menciptaannya, ternyata kemajuan teknologi ini memiliki dampak negatif. Di antara tujuan diciptakannya teknologi komunikasi adalah untuk membantu memudahkan manusia dalam melakukan aktivitasnya.
a.    Dampak positif
Dengan adanya perkembangan teknologi komunikasi, manusia dapat berkomunikasi dengan sesamanya tanpa terkendala jarak dan waktu.  Dengan fasilitas handphone, email, chatting, dan segala fasilitas yang ada di internet dapat membantu kita dalam melakukan interaksi.
Hadirnya internet, memunculkan berbagai komunitas dunia maya sebagai media interaksi sosial. Contoh komunitas-komunitas di dunia maya ini yang sekarang berkembang seperti facebook, friendster, twitter, plurk, dan sebagainya.  Selain itu, internet juga dapat membantu kita dalam mencari berbagai informasi melalui fasilitas search engine (mesin pencari) seperti google, yahoo, msn, dan lain-lain. 
Teknologi internet juga memberikan kita kemudahan dalam hal berbelanja membeli barang-barang yang kita inginkan. Banyak perusahaan yang menjual produknya melalui system online dengan pembayaran via transfer ATM atau kartu kredit.
b.   Dampak Negatif
Selain berdampak positif, teknologi komunikasi juga berdampak negatif, apalagi jika disalahgunakan. Banyak kasus penipuan terjadi dengan memanfaatkan kemajuan teknologi komunikasi seperti melalui media handphone, internet.
Tindak kriminal yang dilakukan dengan menggunakan teknologi komputer sebagai alat kejahatan utama. Cybercrime merupakan kejahatan yang memanfaatkan perkembangan teknologi computer khusunya internet. Cybercrime didefinisikan sebagai perbuatan melanggar hukum yang memanfaatkan teknologi komputer yang berbasis pada kecanggihan perkembangan teknologi internet.
Dengan kemudahan mencari informasi untuk kebutuhan akademik seperti tugas kuliah, atau karya tulis, maka budaya plagiarisme atau menjiplak mulai berkembang. Selain itu, dengan kemudahan akses internet, orang dapat mengakses situs atau web apapun tanpa ada batasan dan kendali. Sehingga semua kalangan dapat mengakses situs atau web yang sebenarnya diperuntukan bagi kalangan dewasa. Anak-anak dapat dengan mudah membuka situs yang berbau pornografi. Ini menyebabkan degradasi moral generasi penerus bangsa.
2.    Kebijakan
Perkembangan teknologi memunculkan dampak baik positif  maupun negatif. Untuk mengantisipasi dampak negatif yang muncul, maka diperlukan sebuah aturan atau kebijakan untuk mengatur tentang penggunaan teknologi komunikasi itu.
Proses pembuatan kebijakan khususnya terkait dengan teknologi komunikasi ini melalui beberapa tahap yaitu:
1.      Perlu pemetaan masalah. Masalah yang terjadi adalah masalah yang menyangkut kepentingan publik atau masyarakat luas.
2.      Memformulasikan kebijakan komunikasi yang mempertimbangkan aspek:
a.       Isi Hukum. Apa isi kebijakan komunikasi yang tertuang dalam UU dan Perda
b.      Struktur Hukum. Bagaimana perangkat kelembagaannya yang bisa menjamin berlakunya kebijakan komunikas dengan baik.
c.       Budaya Hukum. Bagaimana persepsi, pemahaman da penerimaan masyarakat terhadap isi da implementasi kebijakan komunikasi.
d.      Formulasi kebiakan komunikasi harus dimengerti oleh semua pihak yang menjamin penerapan kebijakan komunikasi dapat berjalan dengan baik.
Adapun sumber kebijakan komunikasi antara lain:
  1. Sumber Struktural atau legal formal
  2. Sumber Sosio-Kultural
Beberapa contoh peraturan atau kebijakan terkait penggunaan teknologi komunikasi dan informasi:
}  Pasal 362 KUHP yang dikenakan untuk kasus carding.
}  Pasal 378 KUHP dapat dikenakan untuk penipuan dalam bentuk iklan di internet.
}  Pasal 335 KUHP dapat dikenakan untuk kasus pengancaman dan pemerasan yang dilakukan melalui e-mail.
}  Pasal 311 KUHP dapat dikenakan untuk kasus pencemaran nama baik melalui media online.
}  Pasal 303 KUHP dapat dikenakan untuk menjerat permainan judi.

*tulisan ini disusun untuk memenuhi tugas terstruktur mata kuliah Teknologi Komunikasi

Tidak ada komentar:

Posting Komentar